Sabtu, 04 Desember 2010

Be Positive


            Siang ini, sebuah message di wall Facebook saya membuat saya tertegun. Damn! Bener juga kata teman saya, Bening. Kata-kata bijak yang saya sadur di status saya, bukan saya dengar dari acara Golden Ways-nya Mario Teguh. But…dari message yang tertulis di kamar kecil, kantor tempat saya dahulu bekerja… Isinya: “Berpikirlah positif, maka hal positif akan datang padamu.”
            Pesan singkat itu memang tertulis di sehelai kertas yang ditempelkan di balik pintu toilet. So, setiap kali saya ke kamar kecil, pasti melihat dan membaca message yang kelihatannya sepele itu. Kenyataannya? Dahsyat bener, artinya. Tanpa sadar, saya suka berpikir negatif duluan dalam hal apa pun. Soal relationship, misalnya. Ada ketakutan akan ditinggalkan, dibohongi, dicurangi, diomongin, etc…Masalah pekerjaan, muncul praduga akan jelek hasilnya, tidak disukai orang lain, dicela, …bla..bla…bla.. Pikiran negatif juga selalu muncul ketika saya bertatap muka dengan orang-orang yang bahasa tubuhnya “menurut saya”, tidak menyenangkan.
            Belajar dari pesan singkat itu, saya mencoba berpikir positif. Andaikan saya berpikir negatif duluan, pasti saya hanya akan terbelenggu oleh ketakutan-ketakutan saya sendiri. Teman-teman, keluarga, orang-orang di sekitar saya, pasti juga akan segan “mendekati” saya. Mereka pun tidak bisa memberi penilaian positif tentang saya, karena istilahnya belum kenal saja sudah pasang wajah kenceng!  Sekedar catatan, message sederhana itu pun membuat saya belajar menghargai masalah sekecil apa pun.
           

Tidak ada komentar: